Setengah Tahun Menuju Setahun

Posted on June 14, 2007

0


Jadi ceritanya saya baru pulang nonton film Coklat Stroberi, bagus tapi agak datar. Seperti kata Pak Bondan pembawa acara Wisata Kuliner di Trans TV, semua masakan itu enak, terlepas dari hal-hal yang membuatnya tidak seenak yang diharapkan, karena setiap juru masak tidak mungkin tidak berpikir untuk membuat masakan yang enak, sama seperti semua sutradara yang nggak bakalan pernah bikin film asal-asalan dan nggak berusaha buat bikin film yang bagus. Cuma ada hal-hal yang miss ajah di film itu.

Tapi bukan itu inti post berikut ini.

Saya nonton sama dua teman kerja saya, Wulan dan Iwan. Iseng-iseng sih, tapi tenryata suatu hal yang nggak direncanakan sebelumnya malah bisa lancar terlaksana. Ketimbang acara yang udah dari jauh-jauh hari direncanain, tapi akhirnya bubrah. Asik, walaupun cuman bertiga. Beberapa kali berkomentar di tengah film.

Kayaknya baru kali ini saya nonton bareng temen-temen di kantor. Selebihnya sama temen kampus atau sama sodara saya. Dan kenyataan kalau sebenarnya sudah setengah tahun lebih saya bekerja, membuat saya jadi sedikit merenung: waktu itu sama sekali nggak pernah bisa berputar kembali, tapi jalannya seringkali sama sekali nggak kerasa. Pernah kepikiran seperti itu? Dan setengah tahun ini terasa baru sebulan, dan saya baru saja mengenal mereka untuk waktu yang tidak terlalu lama.

Pulangnya kami ke tempat tongkrongan biasanya: kawasan tepi kali code. Bukan angkringan sih, karena yang dijual rata-rata teh poci dan roti bakar. Kali ini agak sepi, karena cuma bertiga. Kalau tiga bulan yang lalu, masih ada Maya yang melengkapi formasi. Tapi bertiga juga nggak kalah asik, kita ngerumpi soal bos, soal gaji, soal program, dan soal kerjaan yang lainnya. Kami berbagi, dan kami saling memberi cerita masing-masing. Bagaimana susahnya menempuh waktu yang selama ini kami kira singkat, dan bagaimana menjalani apa yang kami kira mudah ternyata tidak semudah menjawab pertanyaan 1+1=…

Intinya, saya makin ingin bertahan dan berjalan. Kata si kembar balerina (aduh siapa ya, saya lupa namanya, yang jelas mereka pernah jadi bintang iklan vitamin c itu lhooo…), lakukan satu hal dengan serius, maka kamu akan menjadi sukses dalam hal itu.

I will!!!